Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Test Drive Suzuki SX4 S-Cross

Review

Test Drive Suzuki SX4 S-Cross

JAKARTA – Selain menikmati tampilan barunya berikut dengan kenikmatan berkendara, Mobil123.com juga membutikan kehandalan sistem keselamatan dari Suzuki SX4 S-Cross.

Dari sisi tampilan tentunya sudah tidak asing lagi. Kita semua sudah mengetahuinya saat PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) menampilkan Suzuki SX4 S-Cross di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016 lalu.

Dimensinya sangat proporsional, dari sisi panjang, lebar dan tinggi, eksteriornya menganut bentuk sebuah hatchback 4 pintu. Tarikan garisnya juga boleh dibilang modern namun dari beberapa sudut tampak konvensional. Suzuki bermain aman di sisi ini, diharapkan konsumen akan langsung tertarik karena bentuknya yang terbilang familiar.

Sementara sisi cross-over dari Suzuki SX4 S-Cross, ditampilkan melalui ground clearence yang sedikit lebih tinggi dibanding sebuah hatchback, namun tidak lebih tinggi dari umumnya sebuah SUV.

Interior

First impression, tak berbeda dengan eksterior, Mobil123.com merasa langsung familiar dengan ruang kabin. Siapa saja yang berada di balik kemudinya mungkin sudah bisa langsung akrab dengan fitur-fiturnya

Namun jika dibandingkan dengan Suzuki SX4 generasi sebelumnya, ada beberapa teknologi baru pada Suzuki SX4 S-Cross. Seperti fitur Triple turn signal, Tilt and Telescopic steering, audio control steering, phone button, cruise control dan paddle shift.

Tidak hanya itu, fitur paling seru yang ada di Suzuki SX4 S-Cross adalah adanya sensor hujan dan lampu utama. Cukup posisikan pada mode auto, baik lampu maupun wiper akan berfungsi secara otomatis.

Dari sisi ergonomika, rasanya tak sulit untuk mencari posisi duduk terbaik bagi semua penumpang. Tak hanya itu, kompartemen barang juga memiliki ruang yang tergolong cukup lapang untuk ukuran kendaraan sedemikian.

Mesin dan Performa

Berbicara soal performa, secara umum Suzuki SX4 S-Cross memiliki tenaga mesin yang cukup memadai. Ini merupakan modal utama untuk digunakan pada ragam kondisi jalan yang ada di Indonesia.

Memang dalam beberapa kesempatan keluaran tenaganya terasa linear, tenaga agak terasa tersendat terutama pada putaran-putaran bawah. Mobil123.com merasakan ini saat bergerak meninggalkan kota Jakarta. Namun hal ini bisa diakali dengan memainkan fitur paddle shift, terutama saat hendak menyusul kendaraan lain.

Feeling Pengendaraan

Mobil123.com juga sempat melakukan beberapa manuver bersama Suzuki SX4 S-Cross. Gejala negatif pengendaraan seperti limbung atau understeer memang terjadi pada kecepatan tertentu namun masih dalam batas kewajaran. Dengan mudah mobil dikendalikan hanya cukup mengimbangi gerak roda kemudi. Sistem power steering dengan EPS (Electronic Power Steering) banyak memberikan peran positif pada pengendalian.

Bantingan suspensi pada Suzuki SX4 S-Cross juga terbilang cukup lembut dengan settingan medium. Yang sedikit menjadi catatan kami adalah terdengar noise ke dalam kabin, pada beberapa kesempatan terasa sedikit menggangu.

Tak hanya medan aspal, Mobil123.com juga sempat bermain bersama Suzuki SX4 S-Cross di area non aspal dengan paduan tanah dan sedikit berbatu. Secara umum, rasa percaya diri timbul untuk melibas medan tersebut. Ini berkat groundclearence dari mobil ini yang cukup tinggi dan diklaim oleh PT SIS tertinggi di kelasnya.

Dari seluruh rangkaian pengujian, Mobil123.com tak diduga merasakan langsung unjuk kerja dari sistem rem Suzuki SX4 S-Cross. Kebetulan kami menemui satu kondisi dimana harus mengerem cukup keras. Sebuah truk yang berada di lajur paling kiri tiba-tiba berpindah ke kanan.

Kemampuan sistem pengereman ditambah handling mumpuni membuat kami terselamatkan dari kemungkinan terburuk yakni tumbukkan.

Mobil123.com mengabadikan test drive Suzuki SX4 C-Cross dengan smartphone Lenovo K4 Note. Di bekali kamera beresolusi 13 Mega pixel, terbukti dapat menghasilkan hasil foto yang optimal.

Hal ini juga ditunjang oleh fitur PDAF (Phase Detection Autofocus) dan dilengkapi Dual-color LED flash. Kamera utama ini juga mampu merekam video 1080p di 30fps. Sementara kamera selfie (depan) beresolusi 5 megapixel fixed focus.

Selamat menikmati ulasan Mobil123.com berserta dengan foto-foto selama pengujian. [Dew/Ari]

Spesifikasi
Mesin: M15A, 4-silinder, Multi-Point Injection, DOHC, VVT
Kapasitas: 1.491 cc
Layout Mesin: Mesin Depan Penggerak Depan
Rasio Kompresi: 10,3:1
Tenaga Maksimum: 107,5 dk @ 6.000 rpm  
Torsi Maksimum: 138 Nm @ 4.400 rpm
Transmisi: Otomatis, 6-percepatan
Dimensi (p x l x t): 4.300 mm x 1.765 mm x 1.590 mm
Wheelbase: 2.600 mm
Radius Putar: 5,2 m
Ground Clearance: 180 mm
Sistem kemudi: Rack & Pinion Power Steering
Suspensi Depan: MacPherson strut dengan Per Keong
Suspensi Belakang: Torsion beam dengan Per Keong
Rem Depan/Belakang: Cakram Ventilasi/Cakram dengan ABS dan EBD
Ukuran Ban: 205/60R16
Kapasitas Tangki: 48 liter
Berat Kotor: 1.670 kg
Harga: Rp 259 juta



Denny Basudewa

Denny Basudewa

Reporter

Cowok kelahiran Bogor, Jawa Barat ini gemar mendalami seluk beluk dunia otomotif. Dunia jurnalistik telah menjadi passion hidupnya sehingga ingin terus memberikan informasi seputar otomotif pada masyarakat.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang