Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Menelisik Kehadiran New Mazda CX-9

Mobil Baru

Menelisik Kehadiran New Mazda CX-9

CALIFORNIA – Mazda CX-9 terbaru goda pencinta SUV tujuh penumpang di Amerika Serikat.

Jika melihat produk-produk Mazda kini identik dengan detail dan kesempurnaan. Produsen asal Jepang ini berhasil menghadirkan mobil dengan terapan fitur dengan teknologi terkini yang membuatnya nyaman dan mantap untuk dikendarai. Ini tentunya termasuk dengan adanya fitur keselamatan canggih yang mampu menambah rasa percaya diri dalam setiap perjalanan.

Apa yang dilakukan Mazda tentunya membawa hasil yang setimpal. Ini dibuktikan dengan banyaknya kendaraan-kendaraan Mazda yang meraih penghargaan di beberapa negara.

Dan khusus untuk Mazda CX-9, reputasi sebagai salah satu mobil terbaik telah disandangnya. SUV dengan konfigurasi tiga baris jok ini menjadi finalis World Car of the year dan North American Utility Vehicle.

“Mazda CX-9 dirancang untuk memberikan ketenangan pikiran melalui teknologi keselamatan i-Activsense dan Skyactiv-Body. Struktur bodi mobil ini memberikan dinamika berkendara yang tidak biasa,” ujar Tetsu Nakazawa, CX-9 Vehicle Line Manager, Mazda North American Operations (MNAO).

Direncanakan untuk dijual akhir bulan ini, new Mazda CX-9 dibekali peranti keselamatan seperti Smart City Brake Support, Blind Spot Monitoring dan Rear Cross-Traffic Alert. Produk terbaru Mazda tersebut juga dijejali dengan G-Vectoring Control.

Melihat bagian eksteriornya, new Mazda CX-9 sekilas mirip dengan all-new CX-5 yang baru diluncurkan di Indonesia. Perbedaannya hanya tampak pada bodi yang lebih panjang dan beberapa lekukan.

Pada bagian interior, Mazda menempatkan segudang fitur yang membuat konsumen semakin menikmati perjalanan seperti jok berbahan kulit mewah, rain sensing wipers, heated front dan power driver seat, serta full-speed Mazda Radar Cruise Control.

Sementara untuk fitur seperti Advanced Keyless Entry, 8” Mazda Connect screen, power liftgate, BOSE 12-speakers Premium, front parking sensor hingga Active Driving Display head up unit hanya bisa didapatkan di tipe-tipe teratas.

New Mazda CX-9 memiliki varian berbeda meliputi Sport, Touring, Grand Touring dan Signature. Menariknya pada varian teratas mereka menyematkan jok berbahan Nappa dan bagian trim disuplai dari pembuat gitar premium di Jepang yakni Fujigen.

Urusan mesin, SUV tujuh penumpang Mazda ini mengusung SKYACTIV-G 2.5T yang dipadukan dengan transmisi matic Skyactiv-Drive 6-speed. Jantung penggerak tersebut mampu menyemburkan tenaga 250 hp dan torsi 420 Nm.

New Mazda CX-9 dibanderol mulai Rp 428 juta untuk pasar Amerika. Bagi konsumen yang ingin menggunakan warna-warna premium seperti Soul Red Crystal, Machinde Gray Metallic dan Snowflake White Pearl Mica akan dikenakan biaya tambahan. [Dew/Ari]



Denny Basudewa

Denny Basudewa

Reporter

Cowok kelahiran Bogor, Jawa Barat ini gemar mendalami seluk beluk dunia otomotif. Dunia jurnalistik telah menjadi passion hidupnya sehingga ingin terus memberikan informasi seputar otomotif pada masyarakat.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang